Penyakit leukimia ini dikenal pula sebagai kanker darah, merupakan penyakit yang diakibatkan oleh kelebihan jumlah sel darah putih dalam tubuhnya. Penyebab leukimia sebenarnya belum diketahui secara pasti, akan tetapi diketahui ada beberapa faktor yang bisa mempengaruhi leukimia misalnya akibat radiasi, racun lingkungan seperti benzena, insektisida, obat untuk kemoterapi, faktor Epidemiologi, faktor herediter, serta virus seperti HTLV-1.
Leukimia ini termasuk salah satu penyakit berbahaya, karena banyak kasus di mana si penderita akhirnya meninggal dunia. Namun, pada dasarnya leukimia ini bisa disembuhkan,
1. Kelelahan
Apabila anda tidak melakukan aktifitas yang berat seperti misalnya olahraga atau angkat-angkat barang tapi kemudian mudah sekali merasa lelah maka bisa saja itu disebabkan karena leukimia. Peningkatan produksi sel darah putih dapat menyebabkan energi cepat habis.
2. Terjadi penurunan berat badan
Ciri yang kedua adalah terjadi penurunan berat badan secara tiba-tiba meskipun tidak ada perubahan dalam pola makan seseorang.
3. Sering mengalami pendarahan
Penderita leukimia akan mudah mengalami pendarahan padahal itu hanya luka kecil sekalipun. Bahkan jika si penderita leukimia menderita memar misalnya lengannya tergores ujung pintu maka akan membutuhkan waktu yang lama untuk sembuh jika dibandingkan orang yang tidak menderita leukimia.
4. Pembengkakan internal
Selain itu gejala leukimia yang lainnya adalah mengalami pembengkakan kelenjar getah bening di bawah lengan serta di depan dan belakang leher. Tak hanya itu, hati dan limpa juga akan mengalami pembengkakan dan menyebabkan rasa nyeri di bawah tulang rusuk.
5. Berkeringat di malam hari
Apabila anda sering berkeringat di malam hari secara berlebihan atau tidak wajar maka anda harus mewaspadainya karena bisa jadi itu mungkin salah satu gejala leukimia.
6. Berkurangnya kontrol otot
Penderita leukimia biasanya akan mengalami kesulitan untuk mengontrol otot dan menyeimbangkan tubuhnya, jadi apabila suatu ketika anda sulit mengendalikan diri waktu berjalan dan mengalami kejang otot dari waktu ke waktu maka bisa jadi itu mungkin gejala leukimia. Maka harus segera memeriksakan diri ke dokter.
7. Pernapasan abnormal
Tanda yang ketujuh yaitu apabila terjadi sesak napas dan batuk dalam kurun waktu yang cukup lama dan tidak juga sembuh-sembuh.
Itulah pembahasan mengenai ciri-ciri leukimia yang mana apabila anda atau orang yang anda kenal mengalami gejala-gejala seperti di atas harus segera memeriksakan diri ke dokter agar bisa didiagnosa apakah menderita leukimia atau tidak. Karena akibatnya bisa fatal apabila leukimia ini terlambat ditangani.