Cara menghilangkan luka secara tradisional sepertinya perlu untuk kita ketahui siapa tahu saja kapan-kapan kita akan membutuhkannya. Karena bekas luka meskipun kecil akan cukup mengganggu pemandangan,seperti halnya dengan bekas jerawat.
Bekas luka yang nampak buruk sebenarnya bisa anda hindari yaitu dengan cara mengobati luka tersebut sampai kering dan mnegelupas sendiri.
Namun, jika anda memaksa mengelupas luka anda yang belum kering maka akan menyebabkan bekas luka yang bakal sulit hilang.
Jika anda saat ini memiliki bekas luka dan ingin menyamarkannya agar tidak terlalu terlihat, bisa mencoba menerapkan bahan tradisional, berikut adalah bahan yang bisa anda pergunakan :
1. Jeruk nipis
Jeruk nipis ini merupakan bahan alami yang memiliki banyak kegunaan baik untuk dikonsumsi maupun untuk bagian luar tubuh. Cara menggunakan jeruk nipis untuk menyemarkan bekas luka cukuplah mudah, yaitu anda hanya perlu mengoleskan sari jeruk nipis ke bagian kulit yang memiliki bekas luka.
2. Lidah buaya
Bahan alami lainnnya adalah lidah buaya. Salah satu khasiat lidah buaya adalah dapat diaplikasikan ke dalam luka bakar karena lidah buaya akan memberikan efek dingin yang bisa membantu meredakan nyeri pada luka yang anda derita.
3. Madu
Madu juga merupakan bahan alami yang bisa anda manfaatkan untuk menyamarkan bekas luka. Oleskan madu pada bekas luka yang anda alami dan lakukanlah secara rutin tiap hari untuk mendapatkan hasil yang optimal.
Selain itu anda harus menjaga kelembaban kulit dengan cara mandi secara teratur minimal 2 kali sehari serta perbanyak minum air putih untuk membantu proses regenerasi kulit.
Itu adalah beberapa cara alami untuk menyamarkan bekas luka yang anda alami. Dan mungkin hasil yang anda peroleh tidak akan bisa didapatkan secara instant karena pengobatan secara alami memang membutuhkan waktu. Seiring dengan terjadinya proses regenerasi kulit maka semakin lama kulit anda akan semakin terlihat membaik.