Minggu, 16 Desember 2012

Cara Membuat Twitter Akun Baru Buat Pemula

Cara membuat Twitter akun baru amatlah mudah. Tidak memerlukan keahlian tertentu untuk melakukannya. Asalkan kamu bisa terkoneksi ke internet dan punya alamat email, maka gak sampai 10 menit sudah jadi deh 1 akun Twitter baru.

Itupun untuk ukuran pemula yang belum pernah bikin akun Twitter sendiri sebelumnya ya. Kalau bagi yang sudah ahli, 10 menit bahkan bisa jadi 2 atau lebih akun Twitter kalau mau hehe. Dengan catatan, internetnya tidak lemot hehehe.

Nah, meski sebetulnya mudah banget akan tetapi saya yakin masih banyak pemula yang belum bisa bikin akun Twitter sendiri, ya khan? Buktinya, itu kamu buka halaman ini, pasti sedang cari tutorial cara membuat Twitter akun baru. Ayo ngaku, hehe.

Baik, langsung saja kita mulai ya panduannya. Pertama kali, siapkan dulu 1 akun email, bisa Yahoo mail, Gmail, ataupun layanan email yang lainnya.

Oke, saya anggap kamu sudah menyiapkan 1 alamat Email. Sekarang, loginlah ke email tersebut. Bagi yang belum punya email atau belum bisa membuat alamat email, saya akan memberikan tutorial bergambar dan video pada artikel tersendiri.

Langkah-langkah cara membuat akun twitter pakai komputer

1. langkah pertama cara membuat akun Twitter adalah masuk ke alamat twitter.com

2. Karena tutorial ini berbahasa indonesia, biar lebih afdol maka silahkan ubah dulu pengaturan bahasa ke Bahasa indonesia. Cari pengaturannya di bagian kanan atas.

Lihat gambar:
cara membuat akun twitter

3. Selanjutnya, isikan data-data kamu pada form pendaftaran yang tersedia

Lihat contoh:
cara daftar Twitter

Catatan :

a. Kolom pertama isikan nama lengkap kamu, misalnya Updatekeren Dotcom
b. Kolom kedua isikan alamat email kamu, misalnya woowfre@yahoo.com
c. Kolom ketiga isikan password atau kata sandi, misalkan saja 9olP3Uy9

Jangan lupa untuk menyimpan alamat email dan kata sandi kamu. Karena diperlukan apabila ingin masuk/login ke Twitter.

4. Silahkan cek sekali lagi apakah data yang kamu masukkan ada yang keliru. Setelah yakin benar semuanya, kini tekan tombol berwarna kuning "Daftar ke Twitter"

5. Kamu akan dibawa ke halaman baru dan disuruh memilih username Twitter. Bisa kamu isikan sembarang asalkan usernamenya belum dipakai orang lain.

Jangan kuatir, username kamu ini bisa diubah lagi setiap saat melalui menu pengaturan nantinya.

Lihat contoh:
Cara membuat twitter

6. Jika sudah yakin dengan username yang kamu pilih, selanjutnya kamu bisa menekan tombol berwarna kuning "Buat akun saya" dan tunggulah sampai loading halaman selesai.

Berikutnya, kamu akan masuk di halaman https://twitter.com/i/start/congratulations dan disuruh menyelesaikan "Langkah 1 sampai 5". Tapi, sebenarnya langkah tersebut hanyalah optional atau tidak wajib. Bisa saja kamu turuti perintah tersebut atau kalau ingin cepat selesai tutup saja dan beralih ke Email.

7. Langkah terakhir (Konfirmasi)

Login ke alamat email yang kamu kamu pakai daftar tadi dan lihat apakah sudah ada inbox dari Twitter atau belum.

Jika sudah ada maka cari pesan masuk dengan judul "konfirmasikan akun Twitter anda".

Buka dan tekanlah link konfirmasi berwarna biru. Maka, kamu akan diarahkan ke halaman awal Twitter, dan biasanya akan muncul pesan popup "Alamat email Anda blablabla telah terkonfirmasi". Itu tandanya sukses!

Lihat gambar:

8. Sekarang kamu bisa beraktifitas di akun Twitter baru. Mulailah dengan nge-tweet ataupun follow akun Twitter teman kamu.

Bagi yang ingin mengupload foto di Twitter dan belum tahu caranya, anda bisa baca tutorial Cara Upload Foto di Twitter.

Itulah sedikit informasi tetang cara membuat twitter akun baru dan semoga berguna untuk anda. Pada postingan selanjutnya jika tak lupa saya akan memberikan tutorial cara menggunakan twitter.