Kamis, 05 Februari 2015

Ternyata, Jus Buah Juga Bisa Berbahaya Lho!

Ternyata, jus buah juga bisa menyimpan bahaya kesehatan bagi penikmatnya. Memang benar buah yang anda bikin jus menyimpan banyak nutrisi yang baik bagi kesehatan tubuh. Namun, tanpa disadari, bahaya mengintai bisa saja menghampiri anda jika tak hati-hati.

Penyebabnya tak lain dan tak bukan karena kandungan gula yang terdapat dalam jus buah. Kerapkali kita tak menyadari berapa banyak gula yang ditambahkan ke dalam jus.

Seorang peneliti asal Australia tidak merekomendasikan untuk mengonsumsi jus buah yang tinggi kandungan gula dan rendah serat untuk dikonsumsi secara rutin.

"Meskipun jus buah memiliki kandungan vitamin esensial, namun kandungan gula tinggi dengan serat rendah menjadikan tidak direkomendasikan diminum secara rutin," ujar Dr. Matthew Pase, peneliti dari Swinburne University of Technology, Hawthorn, Australia.

bahaya jus buah

Akibat yang dapat ditimbulkan antara lain bisa meningkatkan resiko terkena hipertensi, penyakit jantung, serta gangguan pembuluh darah. Selain itu, dalam sebuah penelitian di inggris, didapatkan hasil bahwa 1 dari 8 anak di Inggris mengalami gigi busuk mulai usia 3 tahun karena terlalu sering minum jus buah kemasan.

WHO atau badan kesehatan dunia merekomendasikan seseorang hanya mengonsumsi gula tak lebih dari 6 sendok tiap harinya.

Kalau ingin mendapatkan manfaat jus buah dengan meminimalisir bahayanya sih, lebih baik membikin jus buah tanpa perlu tambahan gula.